Tips : Merawat shock belakang motor jenis Top Up dikala musim hujan, biar repot sedikit yang penting awet sob ! - Sobatmotor.com

07 Mei 2017

Tips : Merawat shock belakang motor jenis Top Up dikala musim hujan, biar repot sedikit yang penting awet sob !


Tips : Merawat shock belakang motor jenis Top Up dikala musim hujan, biar repot sedikit yang penting awet !
Nah sob, ketika musim hujan melanda banyak komponen motor yang berada dalam "bahaya". Maksudnya SM disini adalah bahaya kelangsungan hidup komponen motornya he he. Dan salah satu komponen motor yang paling sensitif adalah shock breaker sob.

Yap, komponen motor yang berfungsi sebagai peredam kala melibas jalanan ini memang akan menjadi lebih "sensitif" dikala musim hujan..lho memangnya kenapa om? 😯. Karna dimusim hujan shock belakang motor akan menjadi sangat sangat kotor terkena air hujan yang bercampur lumpur dan pasir yang terbawa oleh cipratan air dari ban belakang..

Dan karna shock belakang motor yang berjenis Top Up memiliki tabung hidrolis yang di desain terbalik, maka pasti sob dikala musim hujan besar kemungkinan kalau seal hidrolis shock Top Up akan menjadi lebih sensitif karna terkena cipratan air hujan yang bercampur lumpur dan pasir yang bisa masuk kedalam dan merusak seal hidrolis dan akhirnya membuat shock menjadi bocor. Lha terus gimana om?  😲
Tips : Merawat shock belakang motor jenis Top Up dikala musim hujan, biar repot sedikit yang penting awet !
Untuk menjaganya tetap awet simpel saja sob, setelah berkendara diwaktu hujan, selalu bersihkan bagian atas seal shock belakang (jenis Top Up) dengan menggunakan air bersih. Dengan memperlakukan shock belakang jenis Top Up seperti ini, sedikit banyak akan mencegah kotoran seperti pasir halus masuk ke celah seal shock dan merusak seal shock kesayangan..

Sedikit ribet memang, kalau harus rutin membilas shock belakang sehabis berkendara dimusim hujan. Tapi.. biar repot sedikit yang peting shock top up di motor kesayangan bisa menjadi lebih awet kan sob..he he he. Okelah semoga berguna dan wassalam.. (www.sobatmotor.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar