MV Agusta akan mulai merakit secara lokal beberapa motornya di India . . dimulai dari F3 800 - Sobatmotor.com

03 Maret 2016

MV Agusta akan mulai merakit secara lokal beberapa motornya di India . . dimulai dari F3 800


MV Agusta akan mulai merakit secara lokal beberapa motornya di India . . dimulai dari F3 800
MV Agusta . . . biker mana yang ga kenal dengan salah satu pabrikan motor kencang,muahal..asal negara Italia ini?.Dan kini ada kabar terbaru dari MV Agusta di India sob..yap..seperti judul di atas,MV Agusta dikabarkan akan merakit motornya secara lokal di India..

Seperti yang Sobatmotor lansir dari Zigwheels.com,pabrikan asal Itali tersebut tertarik untuk merakit secara lokal guna menekan harga jual yang pastinya akan membuat harga motor fairing berkubikasi mesin gede ini lebih kompetitif di pasaran..ketimbang dengan harga unit yang di datangkan langsung secara CBU dari Italia..

MV Agusta memang masih tergolong pabrikan yang baru masuk di India,terhitung sejak tahun lalu.Sampai sekarang,semua unit motor buatan MV Agusta masih diimpor langsung dari Italia sebagai unit CBU (nih di Indonesia harganya bisa selangit..pajak/tahun nya bisa beli motor lagi..he he).

Tapi..menurut sumber dari Zigwheels.com,MV Agusta telah merubah strateginya sob,dan akan memilih untuk segera memulai perakitan beberapa motornya di India.Dan produk pertama dari MV Agusta yang telah dijadwalkan untuk dirkait di India aka CKD adalah MV Agusta F3 800 sob..wihh.

Last,masih belum diketahui berapa perbedaan harga MV Agusta F3 800 versi CBU dan CKD nantinya.Tapi yang pasti MV Agusta F3 800 yang dirakit di India akan lebih murah..dari unit yang dirakit langsung dari Italia.Dan dengan dimulainya proses melokalkan MV Agusta F3 800 ini,maka ini akan menjadi pembuka bagi variant MV Agusta lainnya untuk menyusul di CKD kan.Semoga kepengen MV Agusta..he he.. (www.sobatmotor.com)

Sumber : Zigwheels.com