[Opini] Open Class lebih menjanjikan dibanding Factory Class . . . - Sobatmotor.com

22 Maret 2014

[Opini] Open Class lebih menjanjikan dibanding Factory Class . . .


[Opini] Open Class lebih menjanjikan dibanding Factory Class . . .
Sesuai dengan judul di atas,pada musim kali ini sepertinya ane lebih pro terhadap Team Open Class,kenapa? sebelumnya mari kita bahas apa perbedaan antara Factory Class dan Open Class terlebih dahulu.Sebenarnya kedua ti tersebut sama sama dari pabrikan,namun yang membedakannya sehingga menjadi 2 tim alais Factory dan Open ialah hanya peraturannya saja.

Factory Class atau Tim pabrikan di atur oleh Dorna (selaku penyelenggara MotoGP) dengan peraturan tertentu yang lumayan ketat alias lebih ketat dari Open Class,di antaranya adalah : 
  1. BBM 20 Liter/Race.
  2. 5 mesin/musim tanpa pengembangan tambahan.
  3. ECU Software bebas alias terserah pabrikan tapi hardware di tentukan Dorna.
  4. Ban tidak selembut Open Class alias lebih keras.
Sedangkan tim Open Class bisa di bilang adalah tim yang bebas alias open,he he maksudnya disini ialah peraturan yang mengukung aka mengekang tim Open Class tidak terlalu kuat,nah peraturan bagi Tim Open Class yaitu :  
  1. BBM 24 liter/Race
  2. 12 mesin/musim tanpa batas pengembangan atau pengujian.
  3. ECU Software dari Dorna dan hardware di tentukan Dorna.
  4. Ban yang lebih lembut di alokasikan oleh Bridgestoneh anya untuk tim Open Class.
[Opini] Open Class lebih menjanjikan dibanding Factory Class . . .
Bagaimana? lebih milih yang mana? kalau ane sih yah Open Class dong,Factory class terlalu mengekang dan terlalu ketat.Pengembangan motor menjadi minim karna peraturan di atas.Sebaliknya,menurut ane pribadi Open class bakalan lebih menguntungkan meskipun ECU sepenuhnya Dorna yang ngatur tapi BBM lebih banyak 4 Liter,mesin bebas di kembangkan dan ban lebih lembut dari Factory class.Weleh sepertinya ini nih yang membuat Ducati angkat tangan dan pindah ke Open Class.
[Opini] Open Class lebih menjanjikan dibanding Factory Class . . .
Masih ga percaya kalau Open Class lebih joss? nih ane ada info lagi,Aleix Espargaro (Open Class,NGM Forward Racing,Forward Yamaha) dan Andrea Dovizioso (Open Class,Ducati Team,Ducati) menjadi yang tercepat alias 1 dan 2 di free practice Qatar 2014 kemarin..Sedangkan tim pabrikan alias Factory Team hanya berada di urutan 3 dan 4 yakni Alvaro Bautista (Factory Class,GO&FUN Honda Gresini,Honda) dan Dani Pedrosa ( Fatory Class,Repsol Honda Team,Honda) ..
[Opini] Open Class lebih menjanjikan dibanding Factory Class . . .
Joss,Ducati bagaikan bangun dari tidurnya,setelah sekian lama hampir sedikit lagi bak menghilang di jejeran podium 3 besar,kini setelah pindah ke Open Class Ducati bisa menempati posisi 2 meskipun dalam porsi Free Practice alias latihan bebas.



Factory      Open
Fuel tank (litres) 20 24
Engines allocated 5 12
Engine design frozen free
ECU hardware spec Magneti Marelli
ECU software free standardized
Tires' compound class specific

[Opini] Open Class lebih menjanjikan dibanding Factory Class . . .
Meskipun untuk Open Class,software ECU di atur Dorna tapi melihat semua kelebihan di atas (ECU,BBM,jatah mesin dan pengembangan mesin) Open Class bak lahan basah yang subur,he he.Belum lagi perbedaan ban yang lebih Soft alias lembut pada Open Class membuat segalanya menjadi sempurna (menurut ane,he he).Sepertinya musim ini bakalan lebih berdarah darah daripada musim kemarin,lha iya wong Espargaro udah mulai menunjukkan taringnya,weleh weleh Yamaha dan Honda kudu hati hati nih..
Wassalam!