Suzuki resmi merilis motor dual Adventure DR150 di Kolombia, Indonesia kapan ? - Sobatmotor.com

04 Mei 2019

Suzuki resmi merilis motor dual Adventure DR150 di Kolombia, Indonesia kapan ?


Suzuki resmi merilis motor dual Adventure DR150 di Kolombia, Indonesia kapan ?
Nah sob, akhirnya Suzuki Kolombia resmi meluncurkan motor dual adventure dengan nama Suzuki DR 150. Motor yang dengan genre dual adventure ini diperkenalkan bersama 2 motor Suzuki lainnya, yaitu Suzuki Brugman 125 dan moge sport fairing Suzuki GSX R1000 sob.

Hampir dan bahkan mungkin seluruh desain Suzuki DR150 ini memang mirip banget dengan Haojue NK150 yang dites oleh Suzuki Indonesia dan sempat tertangkap kamera spyshoot beberapa waktu yang lalu.

Jadi bisa dibilang kalau Suzuki DR150 ini adalah sebuah produk yang akan di pasarkan secara global di beberapa negara, termasuk Indonesia. Tapi mungkin nih ya sob, untuk pasar Indonesia Suzuki bisa merevisi beberapa desain dari Suzuki DR150 ini. Seperti pada bagian headlampnya yang sejauh ini cukup sering di soroti..

Tapi kalau dari keterangan om Iwanbanaran, untuk melakukan revisi pada bagian headlamp itu ga semudah itu sob. Karna Suzuki DR150 ini merupakan produk global, jadi Suzuki Indonesia gak bisa segampang itu merubah desain dari Suzuki DR150 ini.

Karna secara desain, Suzuki DR150 ini merupakan homologasi langsung dari Jepang alias dari pusatnya langsung. Kecuali Suzuki Jepang melihat bahwa indonesia adalah pasar khusus yang harus diberikan sesuatu yang berbeda dengan cara yang istimewa..

Last, Suzuki DR150 ini kemungkinan besar akan dirilis oleh Suzuki Indonesia di tahun 2019 ini sob. Tapi Suzuki DR150 ini punya pasar yang berbeda ya dengan Kawasaki dan Honda yang kini bermain di market trail. Sementara Suzuki DR150 ini ada di market motor dual adventure. Okelah sob, gimana ? berminat meminang motor 150cc yang bisa di ajak main kemana-mana ini ? (www.sobatmotor.com)
Suzuki resmi merilis motor dual Adventure DR150 di Kolombia, Indonesia kapan ?
Suzuki resmi merilis motor dual Adventure DR150 di Kolombia, Indonesia kapan ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar