Nah sob, mungkin saat ini masih cukup banyak yang mempertanyakan keputusan Honda yang menggunakan mesin jenis SOHC Injeksi berpendingin udara untuk All New CRF150L. Cukup disyaangkan memang ketika Honda punya mesin 150cc DOHC berpendingin udara yang lebih powerfull..
Salah satu alasan Honda menggunakan mesin SOHC 150cc Injeksi berpendingin udara adalah untuk menjangkau para bikers pecinta petualang dari level pemula hingga profesional. Karna mesin DOHC 150cc Injeksi Berpendingin cairan dianggap terlalu superior dan akan menghasilkan tenaga yang terlalu buanyak untuk rider level pemula..
Selain itu dari segi perawatannya, mesin jenis DOHC Injeksi Berpendingin cairan juga mungkin akan lebih sulit dibandingkan dengan mesin jenis SOHC Injeksi Berpendingin udara sob (untuk motor trail / dirt bike). Jadi diharapkan dengan menggunakan mesin yang sekarang ini, All New CRF150L bisa lebih praktis dalam perawatannya.
Selanjutnya adalah dari segi power sob, yap untuk powernya mesin jenis DOHC memang akan lebih cenderung keluar dan galak saat putaran atas. Sementara dari segi kebutuhannya, motor trail aka dirt bike ini akan lebih butuh power yang besar di putaran bawah sampai menengah saja.
Jadi jangan berharap jambakan top speed All New Honda CRF150L ini bakalan ngejambak ya sob..he he wong ini motor yang habitatnya ditanah yang mesinnya galak di putaran bawah sampai menengah saja..
Dan untuk jenis pengabutan BBMnya, karna mesin All New Honda CRF150L ini menggunakan mesin Honda Megapro atau Verza yang sudah Injeksi PGMFI dari sananya, jadi ya kecil kemungkinan kalau Honda melakukan perubahan sistem pengabutan BBM dari Injeksi ke karburator..
Disamping itu penggunakan sistem pengkabutan BBM jenis karburator untuk motor yang digunakan pada medan off road atau bahkan medan pegunungan bisa dibilang kurang pas.
Karna karburator kurang cocok atau akan sangat rentan pada udara bertekanan tinggi. Misalnya jika digunakan pada saat di pegunungan atau perbukitan, maka karburator akan memberikan imbas kondisi perubahan suhu dan cuaca tersebut. Karena itulah Honda tetap menggunakan Injeksi PGMFI pada All New CRF150L ini..
Lagi pula, penggunaan sistem Injeksi juga ditujukan untuk menekan emisi gas buang motor ini menjadi lebih ramah lingkungan plus penggunaan BBM yang lebih efisien.
Last, jadi seperti itulah cerita panjang dibalik alasan Honda menggunakan meisn SOHC 150cc Injeksi berpendingin udara pada All New CRF150L ini sob. Gimana ? sudah jelas kah ? Jadi jangan galau lagi ya.. he he. (www.sobatmotor.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar